Ternyata Begini Cara Potong Poni Ala Korea, Gampang Banget Lho
1. Rapikan rambut kamu terlebih dahulu
Cara pertama yang bisa kamu lakukan adalah dengan merapikan rambut kamu dahulu dengan cara menyisirnya, lalu ambil sedikit rambut yang ingin kamu jadikan poni. Jangan mengambil rambut terlalu tebal ya, karena poni ala Korea identik dengan poni yang tipis.
https://cdn-images-1.medium.com/max/1600/1*hkYhiRRV058Sq8wQhefLdg.png |
2. Bagi Bagian Tengah Rambut Menjadi Bentuk Segitiga
Setelah merapikan rambut dan mengambil bagian yang ingin kamu jadikan poni. Langkah selanjutnya adalah dengan membagi bagian tengah rambut menjadi bentuk segitiga seperti gambar di bawah ini.
https://cdn-images-1.medium.com/max/1600/1*Ufy66Us3pWBoIUv34NdZ4w.png |
3. Mulailah Memotong Ponimu Dari Tengah
Kalau potong poni biasa, biasanya akan dimulai dari pinggir ya. Tetapi kalau potong poni ala Korea kamu bisa mulai potong poni kamu dari bagian tengah, karena semakin ke pinggir semakin ke bawah untuk hasil yang natural. Dan untuk bagian paling ujung potong hingga sepanjang dagu seperti gambar di bawah ini.
https://cdn-images-1.medium.com/max/1600/1*HZY1R1kcjgMcsu2TBqifIA.png |
4. Usahakan Potong Panjang Poni Sebatas Mata
Panjang poni kamu usahakan kamu potong sebatas mata ya atau jika kamu merasa terganggu potong pas di bagian alis kamu tapi jangan sampai kependekan, karena nanti akan menghilangkan kesan imutnya.
https://cdn-images-1.medium.com/max/1600/1*YfG7a6vz5gj6tFi5C1f5kA.png |
5. Terakhir, Gunakan Rol atau Catokan
Setelah pemotongan poni selesai langkah terakhir yang harus kamu lakukan adalah dengan mengerol atau mencatok poni kamu agar lebih berbentuk dan indah, caranya dengan luruskan poni dengan sedikit gerakan menggulung pada bagian ujung poni agar terlihat lebih bervolume.
https://cdn-images-1.medium.com/max/1600/1*DhXN9ZHSBGlhe9cS2BpSxg.png |
6. Jadi Deh Poni Ala Korea Kamu
Sekarang kamu memiliki poni ala orang Korea nih. Poni aja dulu yang mirip wajahnya nanti menyusul..😅
https://cdn-images-1.medium.com/max/1600/1*mupqUx10S6jRGsH57KDlJw.png |
Nah, itu dia beberapa tips yang bisa kamu lakukan untuk memotong poni ala korea sendiri di rumah. semoga membantu dan bermanfaat. Selamat mencoba..
Comments
Post a Comment