Tidak Hanya Skincare, Kamu Bisa Mendapatkan Kulit Sehat Dengan Cara Ini
Kebanyakan orang berpikir bahwa untuk mendapatkan kulit sehat hanya harus menggunakan berbagai macam jenis skincare yang bagus dan mahal. Padahal penggunaan skincare pada setiap orang itu berbeda-beda tergantung pada kecocokan komposisi di dalam produk tersebut terhadap jenis kulit kalian. Misalnya ada yang cocok menggunakan produk A tapi tidak cocok menggunakan produk B atau sebaliknya. Meskipun skincare dengan harga mahal memang masih dipercaya kuat mampu membuat kulit tampak cantik dan sehat, dikarenakan komposisi bahan yang sangat baik terkandung di dalam skincare mahal tersebut. Setiap perempuan pasti ingin mendapatkan kulit wajah dan tubuh yang terlihat cantik dan sehat sehingga mereka rela untuk mengeluarkan budget mahal agar bisa mendapatkan keinginan mereka, tapi tidak semua orang mempunyai budget khusus untuk membeli skincare mahal tersebut. Tapi kalian gak perlu khawatir ladies karena kalian bisa melakukan beberapa hal ini untuk mendapatkan kulit sehat secara alami tanpa mengeluarkan budget mahal asalkan kalian rutin untuk melakukannya. Kira-kira apa ya beberapa hal itu, yuk simak artikel di bawah ini :
1. Hindari Makanan Berlemak, Perbanyak Makanan Yang Mengandung Antioksidan
source : google |
Kalian pasti tau kalau makanan berlemak memang gak bagus untuk kesehatan dan juga kecantikan. Makanan berlemak yang dikonsumsi terlalu banyak dapat meningkatkan produksi minyak di tubuh menjadi lebih banyak yang dapat mengakibatkan jerawat dan mengakibatkan tubuh menjadi lebih gemuk. Untuk itu kamu harus mulai mengurangi jumlah makanan berlemak dalam keseharian kamu ladies dan bisa menggantinya dengan makanan yang banyak mengandung antioksidan. Misalnya, kalau di pagi hari kamu biasa sarapan dengan nasi goreng coba deh mulai sekarang kamu ganti dengan minum 1 gelas teh hijau dan 1 buah pisang atau buah lainnya. Teh hijau banyak mengandung antioksidan yang sangat baik untuk kesehatan dan juga kecantikan, kalian bisa mengonsumsi teh hijau tanpa gula atau bisa dengan sedikit gula tapi jangan terlalu banyak ya ladies karena gula yang terlalu banyak dapat memicu timbulnya jerawat. Selain kulit kalian akan jadi jauh lebih sehat dengan minum teh hijau di pagi hari sebagai pengganti sarapan kalian, bonusnya berat badan kalian juga akan mulai menurun lohhh.. yakin nih masih gak mau coba tips ini. Yuk praktekkan mulai sekarang, semoga berhasil dan lakuakn dengan rutin ladies.
2. Olahraga
source : google |
Kalian pasti tau banget kalau olahraga memang adalah hal yang sangat penting dilakukan untuk menjaga kesehatan tubuh kalian. Tapi tau gak sih kalau olahraga juga bagus banget untuk membuat kulit kalian tampak lebih sehat secara alami. Jadi buat kalian yang masih males malesan buat olahraga mulai sekarang coba deh gunain waktu kalian 15 menit aja per hari untuk olahraga entah itu sekedar stretching, jogging, atau jumping yang penting kalian usaha untuk membuat tubuh kalian itu gerak. Dan kalau kalian memang gak bisa melakukannya setiap hari mulai aja seminggu sekali dan tanamkan mindset di diri kalian kalau kalian mau sehat dan cantik ya kalian harus olahraga. fighting ladies.
3. Jangan Pedulikan Perkataan Orang Lain
source : google |
Untuk poin yang ketiga mugkin kalian akan bingung apa maksudnya. Apa hubungannya jangan pedulikan perkataan orang lain dengan kulit sehat. Jadi kenapa poin nomor tiga aku tulis ini, karena ini berdasarkan pengalaman dan apa yang terjadi di aku ya ladies. Pernah gak sih kalian ketemu teman kalin terus hal pertama yang mereka bicarakan itu pasti tentang fisik seperti misalnya "eh lo gemukan ya", "eh lo iteman ya", "eh kok lo sekarang jerawatan", "eh kok lipstik lo warnanya aneh sih" atau perkataan-perkataan lainnya yang ngebuat kalian jadi down yang tadinya kalian niatnya ngumpul untuk ngobrol asyik tiba-tiba langsung jadi gak semangat. Nah kebanyakan orang indonesia tuh kalau ketemu hal pertama yang dibicarakan tuh pasti tentang fisik, mungkin untuk orang yang ngomong hal kayak gitu itu adalah sesuatu yang biasa aja atau sekedar becandaan padahal untuk orang yang nerima omongan kayak gitu itu bukan sesuatu yang biasa aja atau bahkan malah bisa jadi kepikiran dan jadi stress. Sedangkan stress sendiri tuh gak bagus untuk kesehatan ataupun kecantikan kulit. Stress bisa memicu timbulnya jerawat, karena gue pribadi kalau lagi stress pasti keluar jerawat. Jadi mulai sekarang kalian gak usah lagi dengerin atau peduliin perkataan orang lain yang komentar tentang fisik kalian, Dan untuk kalian yang selalu komentarin tentang fisik orang lain coba deh untuk cari topik bahasan lain yang gak ngomongin tentang fisik misalnya kalian bisa tanya kabarnya gimana, terus pekerjaan atau kegiatan kampusnya gimana atau hal hal lainnya yang jauh lebih positif.
Oke itu dia 3 hal yang bisa kalian lakukan untuk mendapatkan kulit sehat secara alami selain dengan penggunaan skincare. Semoga membantu dan bermanfaat, thankyou for reading this article i hope you enjoy it and see you on my nextpost,
Comments
Post a Comment